Selasa, 25 Desember 2007

Puisi Rumi

Kini aku bergerak dalam sunyi

Seperti bidak catur memandang keseluruhan hidupku

Merenungi jabatanku sebagai raja

( Jalaluddin Rumi – Jalan menuju cinta )

Jumat, 14 Desember 2007

Cinta Suci


Cinta suci bukan berarti harus melebur menjadi satu

Cinta suci adalah pengorbanan

Dengan memberikan yang terbaik, bagi orang yang kita cintai

Memberikan dukungan terhadap impian-impiannya

Meskipun kita harus kehilangannya

Tapi puncak kebahagiaan dari pengorbanan tersebut adalah;

Ikut merasakan kebahagiaan dengan melihat orang yang kita cintai bahagia

Dan merupakan kebanggaan, karena dapat memberikan yang terbaik kepadanya dengan pengorbanan kita

Yang tidak menjadikannya sia-sia

Yang akan membawanya pada suatu kenangan terindah dalam hidupnya.

Jumat, 07 Desember 2007

HIDUP

Hidup adalah pejuangan

Hidup tanpa perjuangan, sama saja hidup tanpa arti

Dan hidup tanpa arti, sama saja dengan kematian

Untuk itu dapatkanlah hidup dengan mencari perjuangan

Suatu perjuangan dalam hidup

Untuk menjadikan hidupmu lebih berarti

Puisi Plato

Manusia pada mulanya akan mengejar
setiap yang diinginkanya dan dicintainya
dengan dambaan dan harapan yang luar biasa

Namun ketika yang disukainya itu sudah ia dapatkan,
maka kecintaannya akan segera berubah menjadi kebosanan

Karena manusia adalah wujud yang tidak dapat selamanya mencintai sesuatu
yang terbatas oleh ruang dan waktu

( Plato )

Selasa, 04 Desember 2007

Untuk MencintaiMu

Bagaimana saya akan mencintaiMu Rabb?
Kalau saya tak mengenalMu

Bagaimana saya akan mengenalMu Rabb?
Kalau saya tak memiliki keinginan untuk mengenalMu

Bagaimana saya bisa memiliki keinginan untuk mengenalMu Rabb?
Kalau hati saya terutup?

Bagaimana hati saya bisa terbuka Rabb?
Kalau nafsu terus bersemayam disana

Bagaimana nafsu akan pergi dari hati saya Rabb?
Kalau saya selalu kalah dalam mengendalikannya

Bagaimana saya bisa menang mengendalikan nafsu Rabb?
Kalau saya tak pernah berjuang untuk mengendalikannya

Dan bagaimana saya akan berjuang untuk menendalikan nafsu saya ya Rabb?
Kalau saya tidak menganggap nafsu itu musuh saya

Rabb….
Ternyata masih panjang perjalanan saya untuk dapat mencintaiMu

Lupakan....

Kalau dia selalu ada dalam pikiranmu,
Itu karena kau selalu menghadirkannya

Cobalah menepisnya,
bila bayangan itu mulai hadir di pikiranmu

Bila kamu berusaha keras,
kamu dapat meniadakannya

Dan kamu dapat melangkah ke depan,
tanpa lagi harus menoleh ke belakang

Songsonglah masa depan,
dengan harapan baru yang lebih baik

Dan membawamu pada senyuman.

Sabtu, 01 Desember 2007

Puisi Rumi

Ada sebuah tempat,…..
Dimana kata-kata menjadi sunyi
Dimana bisikan-bisikan hati muncul tak tertabiri

Ada sebuah tempat,….
Dimana suara menyanyikan keindahanmu

Sebuah tempat,…..
Dimana setiap nafas memahat dirimu, dijiwaku

( Jalaludin Rumi )